Gerhana?? Ga Usah Takut!!


Darurrahmah - Gerhana matahari adalah fenomena alam yang sangat langka bagi mahluk di dunia. Konon peristiwa ini terjadi dalam tempo 33 tahun sekali. Banyak pemberitaan baik itu dari BMKG, Televisi, Radio, Koran, dan Media-media online ramai memperbincangkan hal ini.

Banyak tourist lokal bahkan mancanegara yang rela jauh-jauh datang ke Indonesia hanya demi melihat fenomena ini. Aneh tapi nyata, kalimat itu yang mungkin pantas dijadikan sebagai sebutan untuk hal yang terjadi pada khalayak. Peristiwa ini memang jarang terjadi namun apakah kita lupa dengan perintah Rosul bahwa pada fenomena Gerhana Matahari kita dianjurkan untuk shalat Kusuf asy-Syamsi bukan untuk menikmati fenomena ini.

Berdasarkan fenomena diatas, maka di Pondok Pesantren Darurrahmah ini diwajibkan bagi seluruh elemen untuk menunaikan Ibadah Amaliyah yaitu shalat Kusuf asy-Syamsi di Masjid al-Aziz. Ini adalah kesempatan emas bagi santri untuk mempraktekan ilmu yang telah diajarkan. Shalat Kusuf ini di Pimpin oleh Ust. H. Saefudin, S.Pd.I lalu dilanjutkan dengan khutbah singkat.

Dalam khutbahnya beliau berpesan "Janganlah takut kepada Gerhana tapi takutlah kepada Siapa Yang Menciptakan Gerhana" Tuturnya. Sang khotib meyakinkan jama'ah bahwa "Ini terjadi atas kehendak Allah, karena Allah lah yang memiliki kekuasaan untuk mengoperasikan seluruh pergerakan di semesta ini" Sambungnya. Sebelum mengakhiri khutbahnya khotib berkata "Ambil hikmahnya, Allah sedang menunjukan kekuasaan-Nya" Tutup sang khotib.

Secara pandangan Sains Islam, Matahari dan Bulan beredar pada orbitnya masing-masing, (QS. Yunus: 5). Gerhana matahari terjadi karena peredaran antara orbit matahari dan orbit bulan berada pada garis lurus. Hal ini yang menyebabkan cahaya matahari terhalang oleh bulan. Sehingga bumi terlihat gelap bagaikan malam. -Aa-
"Kami Ada Karena Amanah, Kami Hadir Untuk Ummah"
-Semoga Berkah-


No comments:

Post a Comment